Bersama menjadikan INKADO di Jawa Tengah berkembang, maju dan berprestasi

Head Line

Selasa, 25 September 2018

Niels Krough (Dan IV) dari Shotokan Denmark Berlatih di Dojo Shinkai


Dojo Shinkai Semarang baru-baru ini kedatangan tamu seorang karateka dari luar negeri. Adalah Niels Krough, karateka Dan IV dari Shotokan Denmark yang pada hari Selasa tanggal 25 September 2018 berlatih bersama Wayan Sutrisna (Dan III), Ir. Susana Adi Astuti, MM, Kand.M.Si (Dan I), Ir. Constantinus, S.Psi, MM (Mkt), MM (SDM), M.Psi, Psikolog (Dan I) dan para kohai.

Niels Krough yang lancar berbahasa Inggris dan sangat sedikit berbahasa Indonesia ini dengan penuh semangat menceritakan pengalamannya berlatih karate di Denmark sejak tahun 1977. Bukan hanya bercerita, Niels Krough juga berlatih bersama dan memberi contoh gerakan-gerakan kepada para kohai. Niels Krough sangat menekankan pentingnya "hikite" supaya pukulan, tendangan, maupun tangkisan mempunyai "power".

Dalam keaempatan itu, Niels Krough mengatakan kekagumannya karena ada kohai wanita yang berdomisili di Ungaran (Kabupaten Semarang), dan harus menempuh perjalanan selama 1 jam naik sepeda motor seorang diri. Apalagi, latihan karate ini diadakan malam hari dan berakhir pukul 20.30 WIB.

"Luar biasa semangatnya," kata Niels Krough dalam bahasa Inggris.

Dalam perbincangan dengan Wayan Sutrisna, Susana, dan Constantinus setelah latihan selesai, Niels Krough mengatakan bahwa ke negara manapun pergi, karate gi selalu dibawanya serta. "Saya selalu mencari teman karate dan dojo untuk berlatih. Saya gembira bisa berlatih bersama dengan teman-teman karateka dari INKADO," kata Niels Krough.

Minggu, 09 September 2018

U.K.T KARATEKA CEPU YANG KE 2 DI TAHUN 2018


PENGKAB INKADO BLORA menggelar Ujian Kenaikan Tingkat yang Kedua kalinya. dilaksanakan tanggal 9 September 2018 Besar sekali antusias masyarakat Kabupaten Blora terutama di Wilayah Cepu untuk memasukkan putra putrinya di perguruan INKADO. Semoga INKADO di Cepu ( Blora) semakin berkembang pesat